Taman kering didalam rumah menjadi salah satu alternatif untuk memberikan "beauty spot" sebagai penambah keindahan didalam ruang, salah satunya dengan membuat taman didalam rumah. Pemilihan taman kering ini selain mudah maintenance nya juga tidak memakan biaya yang mahal.



Beberapa alternatif desain taman kering ini untuk mengisi beberapa sudut didalam rumah agar terlihat lebih menarik. Kadang tanpa disadari ketika membuat sebuah denah di rumah, pasti terdapat ruang dimana didalam ruang tersebut terdapat sudut yang tidak akan dilewati orang, nah sudut2 seperti itulah yang cocok untuk dijadikan taman kering untuk mempercantik bagian interior ruang.



Memanfaatkan sudut tidak terpakai menjadi sebuah taman cantik yang dapat kita nikmati saat bersantai bersama keluarga menjadi ide yang bagus. Jadi, kalau anda memiliki rumah dan terdapat sudut yang kurang fungsional dapat anda manfaatkan untuk dijadikan taman kering seperti diatas.


adios